Andika Hazrumy: Keberhasilan Pembangunan Banten Hasil Kerja Kader Golkar.
ASNNews, Bayah – Wakil Sekretaris Jenderal Bidang Pemenangan Pemilu Wilayah Jawa I DPP Golkar Andika Hazrumy menyebut keberhasilan pembangunan di Provinsi Banten saat ini merupakan hasil kinerja kader Partai Golkar. Kader dimaksud, baik dirinta selaku Wakil Gubernur periode 2017-2022 maupun seluruh kader Golkar yang duduk sebagai anggota legislatif di DPRD Banten.
“Saya ingin katakan bahwa hasil pembangunan di Banten yang dirasakan masyarakat adalah tidak terlepas dari kinerja kader-kader Partai Golkar,” kata Andika dalam sambutannya saat menghadiri kegiatan reses Anggota Fraksi Golkar DPR dari Dapil I, Adde Rosi Khoerunnisa, di Kantor Desa Bayah Timur, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Selasa (19/7). Hadir pada kesempatan tersebut Anggota Fraksi Golkar DPRD Lebak Rudi Nazarudin dan Sekretaris DPD Golkar Lebak Rully Sugiharto Wibowo.
Lebih jauh Andika meminta agar keberhasilan pembangunan Banten yang merupakan kinerja kader Golkar tersebut untuk disosialisasikan seluas-luasnya kepada masyarakat oleh kader dan pengurus Golkar se-Banten. “Masyarakar harus tahu kalau mereka kemarin di pemilu tidak salah pilih memilih caleg-caleg dan kepala daerah dari Golkar,” kata Andika.
Terkait keberhasilan yang disebutnya itu, Andika mengungkapkan di antaranya adalah keberhasilan pembangunan pelayanan dasar seperti pendidikan, kesehatan dan infrastruktur. “Infrastruktur misalnya sekarang ini sudah 99,8 persen jalan provinsi sudah berstatus mantap. sisanya yang 0,2 persen Pak Andikanya keburu purna,” sambung Andika.
Di bidang tata kelola pemerintahan, Andika menyebut, tak sedikit prestasi yang ditorehkan Pemprov Banten saat kepemimpinan dirinya mendampingi Wahidin Halim sebagai gubernur saat itu. Andika menyebut yang paling penting di antaranya prestasi tersebut ditunjukkan dengan berhasil dipertahankannya opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI atas laporan keuangannya selama 6 tahun berturut-turut. “Di bidang ekonomi, data BPS Banten menyebutkan LPE (laju pertumbuhan ekonomi) Banten berhasil tumbuh signifikan menjadi sekitar 4,4 pada akhir tahun 2021 setelah sebelumnya pada tahun 2022 sempat terkontraksi minus 3,8 karena dihantam pandemi Covid 19.
Anggota Fraksi Golkar DPRD Lebak Rudi Nazarudin dalam sambutannya mengaku sepakat dengan klaim Andika bahwa keberhasilan di Provinsi Banten saat ini merupakan hasil kinerja kader Golkar. Dalam konteks pembangunan Provinsi Banten, Rudi menyebut keberhasilan pembangunan di Provinsi Banten saat ini merupakan kontribusi yang tidak sedikit dari kader Golkar yang duduk sebagai wagub di periode lalu yakni Andika Hazrumy. “Untuk itu kami bulat Aa harus jadi Gubernur Banten di 2024 mendatang,” kata Rudi yang juga Ketua Korda PPPSBBI atau Pendekar Banten Kabupaten Lebak tersebut.
Untuk diketahui, selain di Kecamatan Bayah, Andika juga berkegiatan serupa pada hari yang sama di dua lokasi lainnya, yaitu di Kecamatan Cikotok dan di Kecamatan Cibeber. Di Kecamatan Cibeber, Andika yang berkegiatan di Kasepuhan Ciherang bahkan didaulat menjadi keluarga besar desa adat tersebut. Andika bersama Adde Rosi yang adalah istrinya disematkan ikat kepala khas Sunda Banten Kidul oleh tetua desa adat tersebut karena dinilai berjasa telah menerbitkan Perda tentang Desa Adat saat menjadi wagub lalu. (red)