Istighosah Akbar Dalam Rangka Pembukaan Pengajian


ASNNEWS | Serang Kota – Dalam rangka pembukaan pengajian Majelis Mudzhakaroh Muhtadi Cidahu ( M3CB ) yang di ketuai oleh haji madrayaAtau yang lebih akrab di sapa H.DL Mengelar acara yang dilaksanakan pada hari Jum’ at 25/04/2025 dilingkungan warud jaud kecamatan Kasemen kota serang.

Istighosah Akbar yang dilaksanakan pada hari Ini sekaligus Haul dari beberapa ulama besar Nusantara yang diantaranya Sultan Maulana Hasannudin Banten , Sultan Maulana Yusuf kasunyatan , Syech Nawawi Al – Bantani ,syech Kholil Bangkalan Madura dan syech Daud ki jaud .

Haji madraya selaku pimpinan dari majelis Al – Futhuhatil Barokah mengungkapkan bahwa acara yang di laksanakan pada hari ini ialah untuk pembukaan Majelis Mudzhakaroh Muhtadi Cidahu ( M3CB ) yang di bimbing langsung oleh kiyai haji Abuya Muhtadi Cidahu.

Diihadiri oleh 1000 para Jamaah dari berbagai wilayah yang ada di kota serang , khususnya dari warga yang ada di provinsi Banten , kegiatan istigosah yang di pimpin langsung oleh kiyai haji Abuya Muhtadi tersebut berjalan dengan khidmat dan penuh keberkahan .

Lanjut H.DL ” Semoga kegiatan rutin yang akan dilaksanakan di setiap bulan nya ini dapat menjadi ajang bersilaturahmi antara warga Kasemen dan warga kota khususnya provinsi Banten .

Kurang lebih 90 orang kiyai dan ustad yang ikut menghadiri istigosah Akbar hari , perwakilan dari dinas kesra kota serang , camat Kasemen , Kapolsek dan perwakilan dari Koramil kecamatan Kasemen ikut menghadiri acara Akbar pada hari ini.

Lebih lanjut ” acara istigosah yang di laksanakan pada hari ini akan terus berlanjut di setiap bulan nya dan akan berpindah pindah lokasi agar semua anggota dari M3CB dapat merasakan di hadiri oleh pembina dan pendiri langsung oleh kiyai haji Abuya Muhtadi Cidahu.(Red) 

Posted in News

Berita Terkait

Top