Yadi Ketua Advokasi Rakyat untuk Nusantara Dpd kota Cilegon Soroti Proyek Pengaspalan Yang Diduga Asal Jadi .
ASN NEWS,CILEGON- Pekerjaan proyek pengaspalan pemeliharaan jalan rutin kelurahan taman baru kecamatan citangkil kota Cilegon yang menggunakan sumber dana APBD Kota Cilegon Rp.174.500.000.dengan nomer kontrak kegiatan :620/2255/SPK/BM/DPUPR yang dikerjakan oleh PT Beston Baja Utama Prima diduga asal jadi.
Menurut Yadi pada saat memantau pengaspalan tersebut ,melihat dari hasil pengaspalan yang sudah di kerjakan oleh PT.Beston Baja Utama Prima terkesan bergelombang dan terdapati di pinggir-pinggir aspal nya juga terkesan tidak merekat dengan baik pada permukaan nya bahkan sangat mudah di congkel dengan jari tangan ,jadi ini berpotensi merugikan APBD Kota cilegon.
Yadi menduga dalam pekerjaan pengaspalan tersebut tidak adanya pengerasan tanah dan pemanasan nya yang mengakibatkan kurang melekat nya emulisi dengan material dan tanah, Minggu,10/09/2023
“Selanjutnya saya memint kepada APH segera melakukan kajian dan evaluasi di lapangan untuk mengawasi proses berjalan nya proyek pekerjaan pengaspalan di kelurahan taman baru kecamatan citangkil kota Cilegon .”Tegas Yadi
Namun, hingga saat ini, pihak pelaksana kegiatan Pekerjaan proyek pengaspalan pemeliharaan jalan rutin di Kelurahan Taman Baru, Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon, belum bisa dihubungi.